manfaat belanja bersama anak https://www.lapismalang.com Lapis Malang | Oleh Oleh Terbaru Dari Kota Malang Fri, 13 Mar 2020 07:58:02 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.13 Ternyata Mengajak Anak Berbelanja ke Supermarket Punya Segudang Manfaat Loh! https://www.lapismalang.com/ternyata-mengajak-anak-berbelanja-ke-supermarket-punya-segudang-manfaat-loh/ https://www.lapismalang.com/ternyata-mengajak-anak-berbelanja-ke-supermarket-punya-segudang-manfaat-loh/#respond Wed, 19 Dec 2018 07:09:09 +0000 https://www.lapismalang.com/?p=2639 Wah gak terasa ya bunda kita sudah memasuki akhir tahun dan itu artinya liburan telah tiba. Musim liburan tentu jadi salah satu momen yang ditunggu-tunggu hampir seluruh keluarga. Bagaimana tidak, pada saat inilah waktu yang tepat bagi setiap keluarga untuk menghabiskan waktu bersama. Akan tetapi liburan tidak selalu diisi dengan liburan bersama ke…

The post Ternyata Mengajak Anak Berbelanja ke Supermarket Punya Segudang Manfaat Loh! appeared first on .

]]>
Wah gak terasa ya bunda kita sudah memasuki akhir tahun dan itu artinya liburan telah tiba. Musim liburan tentu jadi salah satu momen yang ditunggu-tunggu hampir seluruh keluarga. Bagaimana tidak, pada saat inilah waktu yang tepat bagi setiap keluarga untuk menghabiskan waktu bersama. Akan tetapi liburan tidak selalu diisi dengan liburan bersama ke luar kota bun, banyak hal sederhana yang bisa bunda lakukan bersama si kecil. Salah satunya adalah mengajak anak berbelanja ke supermarket. Siapa sangka, ternyata mengajak anak berbelanja ke supermarket punya segudang manfaat loh bunda, berikut ini manfaatnya.

Mengenal Aneka Nutrisi

mengenal sayuran

Momen belanja ke supermarket bersama si kecil bisa bunda manfaatkan untuk mengenalkannya macam-macam sumber nutrisi. Bunda bisa memanfaatkan momen tersebut untuk menjelaskan kepada si kecil seputar kandungan nutrisi yang afa pada sayuran maupun buah-buahan. Misalnya bunda menjelaskan jika jeruk kaya akan vitamin c dan bisa membuat kekebalan tubuhnya kuat. Menjelaskan tentang wortel yang mengandung vitamin A dan bermanfaaat untuk kesehatan mata.

Belajar Bersosialiasi

mengajak anak berbelanja
activekids.com

Pastinya akan banyak orang yang mengunjungi supermarket ya bunda. Selain itu, juga banyak karyawan yang bekerja di supermarket yang akan bunda kunjungi bersama si kecil. Misalnya, satpam, kasir, karyawan yang bertugas untuk menjaga tiap lorong rak barang di supermarket. Momen ini bisa bunda manfaatkan untuk mengajarkan si kecil tentang sosialisasi dan berinteraksi kepada orang-orang yang baru ditemuinya.

Belajar Mengenal Uang

ahojmama.pravda.sk

Mengajak anak berbelanja ke seupermarket juga bisa menjadi momen yang tepat untuk mengajarinya mengenal uang. Si kecil bisa bunda berikan informasi apabila semua barang belanjaan yang akan dibeli, baru bisa dibawa keluar supermarket setelah bunda membayarnya di kasir. Disini, bunda bisa menjelaskan tentang pengertian uang dan juga manfaat uang kepada si kecil. Jangan lupa menjelaskannya sesederhana mungkin ya bunda, supaya si kecil mudah memahaminya.

Belajar Mengenal Angka, Huruf Dan Warna

mengajak anak berbelanja
sheknows.com

Berbelanja dengan si kecil ke supermarket juga bermanfaat untuk mengajarinya mengenal angka, huruf, dan juga warna. Caranya cukup sederhana bunda, bunda bisa menunjukkan aneka simbol yang tertera pada kemasan barang yang bunda dan si kecil jumpai di supermarket.  Untuk mengenalkan warna, bisa menunjukkan warna dari berbagai macam barang yang ada pada rak di supermarket. Metode ini bisa menjadi metode belajar yang menyenangkan loh bun, dan bisa membuatnya tidak mudah bosan.

Menambah Kekompakan Bunda Dan Anak

first5coco.org

Terlibat dalam aktivitas sederhana sehari-hari, misalnya belanja bersama juga bisa bermanfaat menambah kekompakan bunda dan anak. Mengajak anak berbelanja ke supermarket bisa membuatnya merasa penting dan dibutuhkan. Dan saat berbelanja di supermarket, mintalah si kecil untuk membantu bunda memasukkan barang belanjaan ke troli. Secara tidak langsung, hal ini bisa membuat ikatan bunda dan si kecil terjalin semakin erat.

Nah, itu tadi bunda manfaat mengajak anak berbelanja di supermarket. Setelah berbelanja bersama si kecil, bunda bisa membawa camilan yang bisa bunda konsumsi bersama si kecil di rumah. Apalagi kalau bukan Lapis Malang. Camilan lezat dan terjangkau ini bisa bunda dapatkan di :

  1. Jl. Soekarno Hatta 30 Kav 5 (0341- 2996 153)
  2. Jl. Kawi Atas 43 C (0341 – 5075 859)
  3. Jl. Danau Bratan Blok E 1 No. 12 A Sawojajar (0341 – 723 782)
  4. Jl. Diponegoro 171 C, Batu
  5. Jl. Raya Mondoroko Perum Puri Kendedes A1
  6. Jl. Raya Wendit No. 3, Mangliawan
  7. Jl. Raya Pakisaji No. 13, Pakisaji
  8. Jl. Pahlawan Timur No. 277, Tumpang
  9. Jl. Dr. Moh. Hatta 151, Pendem
  10. Jl. S. Supriadi 1A, Sukun
  11. Giant Sawojajar Lantai 2

 

 

The post Ternyata Mengajak Anak Berbelanja ke Supermarket Punya Segudang Manfaat Loh! appeared first on .

]]>
https://www.lapismalang.com/ternyata-mengajak-anak-berbelanja-ke-supermarket-punya-segudang-manfaat-loh/feed/ 0