Sebagai orang tua pasti ingin si kecil tumbuh tinggi ya bunda. Oleh karena itu, bunda wajib menjaga asupan gizinya agar buah hati bunda tumbuh tinggi dan sehat. Nah, berikut ini Lapis Malang punya beberapa rekomendasi makanan yang bisa membantu pertumbuhan tulang si kecil nih bunda, langsung cek yuk :

Susu

hellosehat.com

Sudah bukan rahasia lagi kalau susu bisa membantu mempercepat pertumbuhan tulang ya bunda. Susu memiliki kandungan kalsium yang tinggi, oleh karena itu sebaiknya bunda memberikan segelas susu setiap harinya agar si kecil tumbuh menjadi anak yang sehat dan juga memiliki postur tubuh yang tinggi.

Bayam

banjarmasin.tribunnews.com

Tahukah bunda kalau misalnya bayam merupakan sayuran super? Bayam mengandung zat besi dan kalsium yang bisa membuat si kecil kuat. Selain itu, bayam juga sangat membantu agar si kecil tumbuh tinggi. Kalau misalnya bunda masih menyusui, mengonsumsi bayam dan sayuran hijau lainnya juga dapat membuat sistem kekebalan tubuh Si Kecil lebih kuat.

Wortel

alodokter.com

Selain baik untuk kesehatan mata, wortel juga bisa membantu menambah tinggi badan si kecil loh bunda. Wortel kaya akan vitamin A yang membantu dalam sintesis protein di dalam tubuh. Dengan jumlah vitamin yang tinggi dalam wortel, pertumbuhan tulang si kecil akan terbantu, akan tetapi pemberiannya harus diatur ya bunda jangan sampai berlebihan.

Telur

hellosehat.com

Protein adalah nutrisi yang memainkan peran penting untuk pertumbuhan tinggi badan si Kecil ya bunda. Nah, salah satu makanan yang banyak mengandung protein adalah telur ayam. Yuk sering-sering memberikan telur untuk si kecil sebagai asupan makanannya, bunda bisa memasak menu omelet, telur orak-arik atau telur rebus untuk menu makanannya.

Kacang Kedelai

pegipegi.com

Jika si kecil rajin mengkonsumsi kacang kedelai dalam bentuk bubur ataupun susu, pertumbuhan tinggi badannya akan terbantu loh bunda. Kacang kedelai memiliki banyak protein, dan dapat memperbaiki pertumbuhan tulang dan otot. Jadi jangan ragu untuk memberikan kacang kedelai untuk si kecil sebagai menu makanannya ya bun.

Yoghurt

go-dok.com

Yoghurt mengandung kalsium dan juga vitamin D loh bunda. Dua kandungan tersebut dapat membantu pertumbuhan tulang si kecil. Supaya bervariatif, memberi si kecil camilan buah ditambahkan dengan yoghurt bisa menjadi pilihan yang bagus.

Buah-buahan

sportourism.id

Bukan rahasia lagi ya bunda kalau misalnya buah-buahan adalah makanan penting untuk si kecil agar dia tumbuh menjadi anak yang sehat dan juga kuat. Buah yang kaya vitamin  A seperti melon dan mangga, dapat membantu si kecil untuk tumbuh lebih tinggi dan memperkuat tulang mereka.

Nah itu dia bunda makanan-makanan yang bisa membantu pertumbuhan tinggi badan si kecil. Penting sekali memperhatikan asupan gizi untuk si kecil saat dia di masa pertumbuhan. Karena hal tersebut tidak hanya membantu pertumbuhan tinggi si kecil secara alami, tetapi juga membuatnya tumbuh menjadi anak yang kuat.

Leave a reply